Acara Makan Bersama |
Kaliandanews.com, Kedaton - Warga RT 03 Dusun VI Kedaton, kecamatan Kalianda, Lampung Selatan melakukan tradisi makan bersama atau bacakan, sebagai penutup perayaan HUT RI ke-71.
Acara yang sudah jarang terlihat di kota-kota besar ini, bertujuan untuk mempererat hubungan kekeluargaan dan menjaga tali silaturahmi antar warga.
"kita berharap dengan acara seperti ini, hubungan antar warga jadi lebih erat, dan lebih kompak," kata Sukiman selaku Ketua RT.
Orang tua dan anak-anak menjadi satu, terlihat saling kerjasama menyiapkan perlengkapan acara dan menyiapkan menu yang akan dihidangkan.
"Kalau bisa jangan tiap acara 17 agustusan aja ini, tapi setiap sebulan sekali," ucap Jaka sambil tersenyum
Menu yang dihidangkan juga beragam, mulai dari ikan bakar, sayur asam, sayur urap, dan yang pastinya sambal seruit yang merupakan ciri khas Lampung. (yb)
EmoticonEmoticon