Kaliandanews.com, Jakarta – Agus Harimurti Yudhoyono dikabarkan akan meramaikan panggung pemilihan Gubernur Jakarta pada 2017 mendatang. Putra Bapak Susilo Bambang Yudhoyono ini akan berpasangan dengan Sylviana Murni yang saat ini merupakan anak Buah Gubernur Dki Basusiki T Purnama (Ahok), dan masih menjabat sebagai Deputi Gubernur DKI Bidang Kepariwisataan dan Kebudayaan.
Ramadhan Pohan menuturkan, munculnya nama Agus Harimurti sebagai salah satu calon Gubernur Jakarta berdasarkan berbagai usulan-usal dari kader Internal maupun Eksternal kepada pak SBY, seperti yang dikutip dari CNNIndonesia.com. “Banyak yang usul begitu Pak SBY. Baik kader, internal maupun kalangan luar, pak SBY mencermati semua. Agus memang mutiara dan selalu menonjol dalam pendidikan militer baik domestik maupun internasional” tutur Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Kamis (22/9).
Sampai Saat ini Agus Harimurti Yudhoyono masih menjabat sebagai sebagai Komandan Infanteri Mekanis 203/Arya Kemuning. Agus merupakan Perwira Menengah dengan Pangkat Mayor Infanteri, sementara pasangannya Sylviana Murni adalah Deputi Gubernur DKI Bidang Kepariwisataan dan Kebudayaan, yang masih didudukinya hingga saat ini.
Rencananya Agus dan Sylviana akan berpamitan langsung dengan atasan masing-masing, dan setelah itu keduanya akan mengenalkan diri ke warga DKI jakarta. "Mas Agus dan Ibu Sylviana akan berpamitan dengan atasan langsung, dan setelah itu akan menghadirkan diri ke warga DKI," tutur Ketum PPP Romahurmuziy dalam jumpa pers di Puri Cikeas, Bogor, Jumat (23/9/2016).
keduanya akan mendaftarkan diri di hari terakhir pendaftaran ke KPU DKI Jumat (23/9) malam pukul 19.00. (*adh/kld)
EmoticonEmoticon