Pengendara motor menerjang banjir | net |
"Dalam beberapa hari ke depan ada indikasi munculnya hujan lebat dan angin di beberapa daerah," ujar Deputi Bidang Meteorologi BMKG Dr Yunus S Swarinoto, di Jakarta, Minggu.
Beberapa daerah yang memiliki potensi hujan lebat yang disertai kilat dan angin kencang yakni Lampung, Sumatera Selatan, Bengkulu, Riau, Bangka Belitung, Banten, Jawa Barat, Jabodetabek, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Papua.
Untuk itu, BMKG mengimbau masyarakat untuk waspada dan berhati-hati terhadap dampak yang ditimbulkan seperti banjir, tanah longsor, banjir bandang, genangan, pohon tumbang, dan jalan licin.
"Selain itu bagi pengguna maupun penyedia jasa transportasi laut, nelayan, juga diimbau untuk mewaspadai potensi gelombang laut tinggi dengan ketinggian antara 2,5 hingga empat meter. Begitu juga bagi masyarakat yang ingin berlibur ke wilayah pesisir, harus lebih waspada," kata dia memperingatkan.
Beberapa perairan yang perlu diwaspadai yakni perairan utara Aceh, Laut Andaman, Perairan Barat Bengkulu, Selat Sunda bagian selatan, perairan selatan Jawa hingga Pulau Sumba, perairan selatan Kepulauan Tanimbar, dan Laut Arafuru.
Hujan yang disertai angin mengguyur sebagian wilayah Jabodetabek sejak Minggu pagi. (Antara)
EmoticonEmoticon